Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Sabtu, 02 November 2013

10 Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang Tata Surya

Tata surya | NASA.gov

  1. Tata surya kita tercipta atas Matahari dan semua benda langit yang mengorbit Matahari. Benda langit yang dimaksud adalah delapan planet dan satelit alami mereka seperti Bulan milik Bumi, planet kerdil seperti Pluto dan Ceres, asteroid, komet, dan meteoroid.
  2. Matahari adalah pusat dari tata surya kita. Jika massa Matahari dibandingkan dengan massa dari keseluruhan yang ada di tata surya, massanya hampir sebanding dengan massa tata surya kita dan ini menciptakan gaya gravitasi yang sangat besar terhadap seluruh planet-planet dan benda langit yang ada di sekitar tata surya.
  3. Tata surya kita terbentuk hampir 4,6 miliar tahun yang lalu (Sumber : NASA).
  4. Keempat planet yang terdekat dengan matahari yaitu Merkurius, Venus, Bumi dan Mars disebut dengan planet terestrial karena keempat planet ini memiliki permukaan yang berupa dataran keras dan padat.
  5. Dua planet di luar dari orbit Mars yaitu Jupiter dan Saturnus disebut dengan Planet Gas Raksasa. Dua planet setelahnya yaitu Uranus dan Neptunus disebut dengan Planet Es Raksasa.
  6. Sebagian besar planet-planet kerdil yang terkenal berada pada zona es di sekitar Neptunus yang disebut dengan Sabuk Kuiper atau Kuiper Belt yang juga menjadi tempat-tempat dari kebanyakan komet berasal.
  7. Banyak benda-benda langit di tata surya kita memiliki atmosfer termasuk 8 planet dan beberapa planet kerdil bahkan mereka memiliki satelit-satelit alam. Hanya Merkurius, Venus dan asteroid yang tidak memiliki atmosfer. Merkurius dikatakan memiliki atmosfer namun atmosfer yang dimilikinya amat sangat tipis.
  8. Tata surya kita terletak di lengan Orion galaksi Bimasakti. Kemungkinan terdapat miliaran tata surya lainnya di galaksi kita dan ada miliaran galaksi di alam semesta.
  9. Para Astronom menghitung jarak di tata surya dengan satuan AU atau Astronomical Unit. Satu AU sebanding dengan jarak antara Matahari dan Bumi yang jaraknya hampir 150 juta km atau 93 juta mil.
  10. Wahana antariksa NASA yaitu Voyager 1 dan Voyager 2 adalah wahana antariksa pertama yang terbang menjelajah di luar tata surya kita.


Dikutip dan diterjemahkan oleh Kafe Astronomi.com dari Solar System NASA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Pengikut

Total Tayangan Halaman